• Posted by : Guppy Kamis, 23 Januari 2014


    A
    nis Merah Drop merupakan kondisi kebalikan dari Anis Merah yang Over Birahi (OB). Sama seperti OB, kondisi drop membuat Anis Merah kita tidak bisa tampil maksimal di lapangan. Perawatan Anis Merah drop atau cara merawat Anis Merah drop cukup intensif agar Anis Merah cepat prima dan tidak macet

    Ciri-Ciri Burung Anis Merah Drop
    1. Sorot mata sayu, tidak tajam.
    2. Bulu cenderung mengembang, tidak rapat.
    3. Burung cenderung pasif, lebih banyak diam di pangkringan.
    4. Jarang / tidak merespon ketika melihat atau mendengar suara burung lain sejenis
    5. Jarang nge-plong / teler.


    Penyebab Burung Anis Merah Drop
    1. Porsi EF (jangkrik, kroto dll) kurang.
    2. Terlalu banyak buah (pisang atau pepaya).
    3. Terlalu lama kerodong dibuka.
    4. Porsi jemur yang berlebih.


    Perawatan Anis Merah Drop
    1. Tingkatkan porsi EF (jangkrik, kroto dll). contoh: dari 1x/hari menjadi 2x/hari
    2. Kurangi atau stop pemberian buah (pisang atau pepaya).
    3. Tingkatkan intensitas kerodong.
    4. Tingkatkan porsi jemur menjadi 2-3jam/hari.
    Ketika menjalani tips diatas harus selalu dipantau agar Burung Anis Merah tidak menjadi Over Birahi.
    Jadi lebih mending mana, Drop atau OB? 
    Tentunya tidak keduanya, yang kita inginkan adalah kondisi Anis Merah yang pas dan bisa tampil prima di lapangan 

    sumber : http://www.anismerah.com/

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • - Copyright © 2013 Cek Harga Hamster Kucing Ikan Sugarglider Anjing - K-ON!! - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -